Senin, 05 Agustus 2013

Semai terus untuk sukses menanam secara hidroponik

Untuk belajar baik belajar hidroponik maupun belajar yang lain pasti diperlukan kesabaran dan perjuangan untuk bisa berhasil. Suatu saat kemarin saya sempat bertanya kepada orang yang lebih berpengalaman menanam secara hidroponik. Pertanyaan  terpenting saya adalah meminta saran bagaimana supaya kita bisa sukses ber hidroponik?? dan inti jawabannya adalah semai terus tanaman mu dan jangan patah semangat!!.. maka kau akan menemukan apa yang anda harapkan. ini cuplik wawancaranya:

belajar hidroponik :
mohon saran untuk sukses berhidroponik, untuk newbitol seperti saya?

Ahli hidroponik:
Saran untuk sukses ya jangan patah semangat, terus aja menyemai dan menanam, perhatikan : kualitas air

belajar hidroponik :
kualitas air berpengaruh ya?
caranya gimana menjaganya?
belum ada alat tester ph dll

Ahli Hidroponik:
Iya, kualitas air berpengaruh, tapi tetap coba saja, pakai air sumur, ph jangan lebih dr 7, turunkan dengan citrun zuur saat lebih 7, kasih sedikiiiiiiiiitttt sekali
Kalau belum punya alat, ya dicoba terus, dengan percobaan menanam berulangkali, kamu akan mendapatkan perasaan mana yg benar mana yg salah

Intinya adalah ketika kita baru belajar adalah semai terus tanaman jangan mudah menyerah tetap sabar dan terus mencoba, anda akan menemukan dengan sendirinya mana yang salah dan mana yang benar. Intuisi anda juga akan terasah lama kelamaan, memang butuh waktu dan proses. Namun jika anda ingin sukses, anda wajib melalui setiap proses kegagalan dalam belajar untuk mencapai kesuksesan.

Selamat berhidroponik dan semoga sukses!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar